Saat Yang Paling Sempurna

Rabu, 08 Agustus 2012

Juventus & Galatasaray Sepakati Peminjaman Felipe Melo Melo kembali dipinjamkan ke Galatasaray untuk satu musim.

Felipe Melo (Galatasaray)

Juventus dan Galatasaray sudah bersepakat terkait peminjaman gelandang Felipe Melo ke klub Turki untuk satu tahun, demikian dilansir NTV Spor.

Pihak Galatasaray sebenarnya sudah meminjam pemain berusia 29 tahun itu pada musim lalu. Mereka pun berkeinginan untuk mempermanenkan status sang pemain. Namun, pihak Gala tidak bisa memenuhi permintaan Bianconeri sebesar €13 juta.

Namun, Selasa (7/8) kemarin, kedua belah pihak sudah bersepakat terkait transfer Melo, meski hanya dipinjamkan.

Melo bergabung ke Juve dari Fiorentina pada 2009 dengan nilai transfer €25 juta.

Galatasaray sudah mendatangkan gelandang Juan Pablo Pino dari Mersin Idman Yurdu, bek Servet Cetin dari Eskisehirspor, dan striker Bogdan Stancu dari Orduspor. Dilansir AS, mereka juga berpeluang meminjam Nuri Sahin dari Real Madrid. Namun, kabarnya sang pemain menolak opsi tersebut.

Galatasaray akan mengumumkan transfer peminjaman Melo pada Rabu (8/8) ini.
sumber:news/784/transfer-pemain/2012/08/08/3293596/juventus-galatasaray-sepakati-peminjaman-felipe-melo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar